Keterangan Gambar - Foto Bersama Narasumber bersama KA. Prodi Dan Mahasiswa Pengembangan Masyarakat Islam
Praktikum Mahasiswa Program Studi Pengembangan Masyarakat Islam Dengan Tema MAGNET REZEKI ( PRAKTIK MEMBUKA TABIR RAHASIA REZEKI )
PALEMBANG - Program Studi Pengembangan Masyarakat Islam adakan kegiatan praktikum Mahasiswa dengan mengusung tema MAGNET REZEKI ( PRAKTIK MEMBUKA TABIR RAHASIA REZEKI ) Yang mana pada kesempatan kali ini narasumber yang akan menyampaikan materi yakni Bapak K. H. Imron Taslim. M.S.I( Jum'at 11 November 2022 Ruang Seminar Fakultas Dakwah Dan Komunikasi )
Pada kegiatan tersebut dihadiri oleh KA prodi Pengembangkan Masyarakat Islam yakni Bapak Aji Isnaini, S. Ag. MA Bapak Dr. Achmad Syarifuddin, M.A selaku dekan fakultas dakwah dan komunikasi serta mahasiswa-mahasiswa Prodi pengembangan masyarakat Islam dari semester 1, 3 sampai 5
Ketua Prodi Pengembangan Masyarakat Islam Bapak Aji Isnaini, S. Ag, MA Dalam sambutannya mengatakan Narasumber kita pada kali ini adalah Bapak K.H.Imron Taslim M.S.I yang mana beliau adalah seorang pimpinan pondok yang sangat luar biasa saya harap mahasiswa PMI dapat memperhatikan materi yang nantinya akan disampaikan oleh narasumber sehingga dapat menambah wawasan dan pengetahuan untuk mahasiswa PMI sendiri ujarnya....
Sebelum masuk ke materi Ustad Ridho yang mana adalah salah satu Ustadz yang datang pada kegiatan tersebut memberikan motivasi kepada mahasiswa PMI Jangan lupa untuk selalu senyum kepada semua orang karena senyum itu adalah salah satu ibadah yang sangat mudah untuk dilakukan dan bahagia terlihat jika kita tersenyum dan Surga itu indah Karena manusia pertama itu adalah di surga jadi kita harus tetap bahagia, Orang bahagia itu senyum dan mendoakan orang lain dengan yang baik-baik.
Bapak K. H. Imron Taslim M.S.I selaku narasumber mengatakan materi mengenai magnet Rezeki itu adalah ilmu yang sangat dahsyat karena magnet rezeki itu ibarat besi berani cara menciptakan magnet cukup dengan kemuliaan cara cari rezeki dengan tiga cara tenaga akal dan kemuliaan.
Dalam kegiatan tersebut mahasiswa-mahasiswi sangat berantusias untuk mengikuti acara tersebut salah satu audience yakni ketua umum himpunan mahasiswa program studi pengembangan masyarakat Islam yakni saudara Mappi Asse setelah menyimak materi yang disampaikan beliau pun bertanya mengenai rezeki yakni tema yang disampaikan oleh narasumber dan dijawab hangat oleh narasumber
Tag Lainnya
dakkomYudisiumBpisertifikasiPKMWisudaFakultasborangdakkomakreditasiamiMahasiswaMdhajiPengumumanmanasikKKNKuliahKegiatanJurnalistikuinrfKpiPmiArtikel Lainnya
- Program Studi Pengembangan Masyarakat Islam Adakan Kegiatan Kelompok Diskusi Dengan Tema Peluang-peluang Mahasiswa Dalam mengembangkan Potensi Desa
- Webinar Nasional pemberdayaan progam Studi Pengembangan Masyarakat Islam dengan tema Mengembangkan potensi pemuda dalam pemberdayaan sebagai dedikasi kepada bangsa indonesia
- KOLABORASI SEMINAR VISITING DOCTOR DENGAN TEMA MEMBANGUN KEMANDIRIAN MASYARAKAT MELALUI PENGUATAN SKILL DAN MODAL USAHA. PMI UIN RADEN FATTAH PALEMBANG BERSAMA UIN BATUSANGKAR
- Bangkitkan Semangat Pemuda Dalam Menggapai Mimpi, HMPS BPI Gelar Webinar Internasional
- MOMENTUM MENGEMBANGKAN KUALITAS ORGANISASI , HMPS PMI 2022 ADAKAN UPGRADING DAN RAPAT KERJA KEPENGURUSAN