ArabicEnglishIndonesian
dakkom_uin@radenfatah.ac.id - Jl. Prof. K. H. Zainal Abidin Fikri No. 01 KM. 3.5, Kel. Pahlawan, Kec. Kemuning, Palembang 30126

TRIK MENULIS TEMBUS JURNAL SCOPUS MENJADI TEMA SEMINAR FAKULTAS DAKWAH DAN KOMUNIKASI UIN RADEN FATAH

Keterangan Gambar - Dokumentasi Kegiatan

Admin  Jumat, 20 Agu 2024 - 15:11:34 WIB | 48

TRIK MENULIS TEMBUS JURNAL SCOPUS MENJADI TEMA SEMINAR FAKULTAS DAKWAH DAN KOMUNIKASI UIN RADEN FATAH

FDK UIN Raden Fatah Palembang. - Senin, 19 Agustus 2024 Fakultas Dakwah dan Komunikasi menggelar seminar bertema "Trik Menulis Tembus Jurnal Scopus" yang diadakan di Ruang  Seminar Lantai IV FDK. Kegiatan ini merupakan salah satu upaya fakultas untuk memberikan wawasan dan strategi terbaru kepada para akademisi dan peneliti dalam menulis artikel ilmiah yang memenuhi standar internasional.

 

Seminar ini menghadirkan narasumber dari Universiti Teknologi Mara (UiTM) Serembanan Cawangan Malaysia Assoc. Prof. Dr. Nurazilah Zainal dan Prof. Dr. Ilyas Supena, M.Ag. dari UIN Walisongo Semarang.

 

Kegiatan ini dihadiri oleh Dekan FDK, Wakil Dekan II, para peserta baik dari kalangan dosen maupun mahasiswa yang sangat antusias mengikuti seminar, karena narasumber yang dihadirkan adalah  seorang penulis yang berpengalaman dengan publikasi di berbagai jurnal terindeks Scopus.

 

Dalam sambutannya, Dekan FDK menyatakan, “Kami sangat senang dapat menghadirkan seminar ini sebagai bagian dari upaya kami untuk meningkatkan kualitas penelitian dan publikasi di kalangan akademisi. Dengan adanya seminar ini, kami berharap para peserta dapat memperoleh pengetahuan yang berguna untuk menulis artikel yang tidak hanya memenuhi syarat tetapi juga berdaya saing tinggi di jurnal internasional.”

 

Assoc. Prof. Dr. Nurazilah Zainal dalam presentasinya membagikan pengalaman serta berbagai trik dan strategi untuk menulis artikel ilmiah yang dapat diterima di jurnal terindeks Scopus.

Para peserta antusias mengikuti sesi tanya jawab dan diskusi yang dipandu oleh Anang Walian, M.A.Hum yang juga aktif dalam menulis.

 

Prof. Dr. Ilyas Supena, M.Ag. mengingatkan para peserta untuk terus berupaya dan tidak menyerah dalam proses penulisan dan publikasi. “Menulis untuk jurnal terindeks Scopus memang membutuhkan usaha dan ketelitian, tetapi dengan strategi yang tepat, peluang untuk berhasil semakin besar,” ucapnya.

 

FDK berkomitmen untuk terus menyelenggarakan kegiatan-kegiatan yang mendukung pengembangan keilmuan dan penelitian. Dengan adanya seminar ini, diharapkan dapat memotivasi dan membantu para akademisi dalam mencapai tujuan publikasi internasional. Elly Rahmayanti